Berita PolriSeputar Covid-19

Siaga di Pos Point Rantelemo, Sat Lantas Tana Toraja Sigap Melakukan Pemeriksaan Roda Dua dan Empat

Spread the love

AGUPENA – TANA TORAJA, Giat pelayanan/ Gatur kendaraan roda dua dan roda empat dilaksanakan di Pos Cek Point, poros Rantelemo (Perbatasan Tana Toraja dan Toraja Utara), Senin 4 Mei 2020.

Kegiatan yang dilakukan pada pukul 09.15 wita itu melibatkan Personil Sat Lantas Polres Tana Toraja Briptu Mahmud TK dan Briptu Rahman, dengan ikut bersama personil lainnya menyasar kendaraan roda dua dan empat untuk dilaksanakan penyemprotan disinfektan dan pemeriksaan screening oleh instansi terkait.

Dalam kegiatan tersebut, jumlah personil yang terlibat sebanyak 26 orang yang terdiri dari instansi Polri 10 orang, Satpol PP 12 orang, TNI 2 orang, dan Tenaga Medis 2 orang.

Pantauan petugas di lapangan melaporkan jumlah kendaraan yang masuk adalah 107 untuk kendaraan roda dua, 44 jenis roda empat, dan roda enam ada 5 yang melintas.

Sementara itu, dari pemeriksaan screening telah diperiksa sebanyak 695 orang dengan catatan kejadian menonjol terlapor nihil. Personil Sat Lantas Polres Tana Toraja melaporkan bahwa sepanjang giat pelayanan arus lalu lintas dalam keadaan aman, lancar dan terkendali, serta tidak ditemukannya kendaraan yang harus putar balik pada jalur Pos Point.

Kontributor: Bahtiar Azis

Humas Polres Tana Toraja


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *