KejadianKNPI BERGERAK

Pencarian Nelwan Terus Dilakukan, Ketua KNPI: Mari Kita Terus Berdoa dan Berusaha

Spread the love

AGUPENATANA TORAJA, KNPI Tana Toraja berduka, salah satu kader terbaiknya Nelwan Patola hanyut di Sungai Ulusalu, Lembang Rea Tulak Langi, Kec. Saluputti, Tana Toraja.

Berdasarkan informasi, Nelwan terbawa aliran sungai saat melakukan uji alat penelitian di bantaran sungai Ulusalu. Arus yang cukup kuat dengan tarikan/sedutan air – tempat diduga Elwan hanyut – menjadi titik fokus pencarian oleh sejumlah Tim SAR.

Nelwan dikabarkan hanyut pada pukul 11.15 wita, Rabu (20/07/22) dan hingga pukul 21.00 wita keberadaannya belum ditemukan.

Tim SAR masih terus melakukan pencarian hingga malam

Segenap keluarga besar DPD II KNPI berduka atas musibah itu. “Kita terus doakan dan berusaha, kita lanjutkan pencarian besok,” pungkas Restu Tangaka, Ketua DPD II KNPI Tana Toraja.

Zet Tutu Tarrapa, Kader KNPI yang ikut dalam misi pencarian bersama tim SAR KNPI, Kepolisian Polsek Rembon, Tim Sar Tana Toraja, Mahasiswa UKI Toraja, Sapma PP dan Masyarakat Rea Tulak Langi mengakui cukup sulit menembus kedalaman air di mana Elwan hanyut karena menurutnya tarikan air sangat kuat hingga ke kedalaman 10 meter.

Sejumlah Elemen Pemuda Turut Berpartisipasi

Nelwan yang berasal dari Kecamatan Gandang Batu Sillanan, tercatat sebagai mahasiswa KKN UKI Toraja jurusan Teknik Mesin yang tengah melakukan survey penelitian di Lembang Rea Tulak Langi.

Kabarnya DPD II KNPI akan kembali besok pagi dan meminta kesediaan personilnya yang lain untuk berkumpul di gedung pemuda pada pukul 08.00 wita guna melanjutkan pencarian.

“Semua cara akan kita tempuh termasuk membangun komunikasi dengan semua tim di lapangan dan mensurvey kemungkinan lain saudara Nelwan telah terbawa aliran sungai ke titik lain,” tutup Restu.

Kontributor: Sumartoyo


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *