Kegiatan

Marassan Mallisa: Lembang Lea Wujudkan Masyarakat Demokrasi yang Cerdas

Spread the love

AGUPENATANA TORAJA, Pesta demokrasi pemilihan kepala desa/lembang digelar serentak di 48 lembang Tana Toraja (1/11/21).

Wakil Ketua DPC Partai Gerindra Kab. Tana Toraja, Marassan Mallisa, SE. menilai pelaksanaan pilkalem berlangsung dengan tertib dan aman.

“Apresiasi kita angkat tinggi-tinggi untuk masyarakat, TNI/Polri, dan stakeholder, karena pilkalem berjalan dengan lancar dan taat prokes” ungkap Marassan.

Bersama Camat Makale, Tokoh masyarakat Marthen Sorreng, beberapa anggota keamanan dari TNI/Polri, Satpol PP, dan media, memantau langsung pelaksanaan pilkalem di Lembang Lea, Makale.

“Puji Tuhan, pelaksanaan pesta rakyat dalam pemilihan Kepala Lembang Lea berjalan lancar dan tidak ada gangguan sama sekali. Antusias masyarakat yang sangat tinggi membuktikan masyarakat Lea cukup cerdas untuk menyalurkan hak pilihnya,” sambung Marassan yang beberapa waktu lalu juga menyibukkan diri dalam giat vaksinasi Partai Gerindra di Lembang Ke’pe Tinoring dan Kec. Mengkendek.

Pemilihan Kalem di Lembang Lea dimenangkan secara telat oleh Petahana Mezak Rante secara telat 433 dari 510 pemilih.

Mewakili Ketua DPC Partai Gerindra Tana Toraja, Dra. Firmina Tallu Lembang, Marassan Mallisa menyampaikan Selamat untuk Kalem yang terpilih dan kemenangan kandidat Lembang di 48 Lembang adalah kemenangan Rakyat, dan semoga kepala-kepala lembang yang terpilih di manapun, dapat nantinya menjalankan amanah, melayani masyarakat dengan baik. Mampu membangun ekonomi masyarakat secara maksimal sehingga bisa mengantar masyarakat yang dipimpinnya ke kehidupan yang lebih sejahtera, beriman dan penuh kebersamaan.

Teruntuk Kepala Lembang Lea yang terpilih Marrassan berpesan, “Mari semua kembali bersatu memberikan masukan-masukan yang membangun agar pembangunan di Lembang Lea dapat digalakkan kembali pasca pandemi dan masyarakat semakin terdidik ke depannya untuk semakin cerdas menentukan calon pemimpin yang paham pembangunan era modernisasi”.

Kontributor: Bahtiar Azis


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *